Kamis, 03 Juli 2014

Tesis itu Keniscayaan



Setiap waktu dari detik ke detik jangan lupa untuk terus menulis. Apapun yang terlintas di benak anda maka tulislah saja. Hal ini memungkinkan tulisan itu mengalir terus. Menulis lebih tepat dilakukan dari pembuatan tesis. Apakah dalam bentuk 5 paragraf atau lebih. Selalu gunakan pernyataan tesis. Pernyataan tesis adalah pedoman dalam memasuki rimba belantara tulis menulis.

Pernyataan tesis akan memudahkan penulis untuk terus berkonsentrasi dalam penulisan. Konsentrasi akan hilang bila kita tidak memiliki pedoman. Hal ini dapat mengarahkan reason. Alasan yang kita kemukakan akan berpusat pada pernyataan tesis itu. Kemudian, kita dapat membuat evidence yang sesuai dengan reason terkait. Hal ini akan merupakan rantai cara berpikir secara runut dan gamblang. Tanpa pernyataan tesis akan membuat anda mudah terhenti dan tidak dapat melanjutkan tulisan anda.

Kemudian, pernyataan tesis akan memberikan rambu dalam pencarian secara mendalam dan terarah apa yang dibutuhkan di sebuah tulisan. Di tengah-tengah abad informasi, begitu banyak informasi tersedia. Bila tidak ada rambu dari pernyataan tesis, bisa jadi banyak informasi yang tidak dibutuhkan akan dimasukkan. Padahal, kita hanya menghendaki informasi sedikit agar pernyataan tesis itu dapat diterima pembaca.

Yang lebih menarik lagi, pernyataan tesis memberi semangat untuk menuntaskan penyelesaian tulisan itu. Dengan arah yang sudah jelas, adanya konsentrasi, pencarian data lebih mendalam dan terarah, penulis akan semangat untuk menyelesaikan tulisan itu. Ini logis terjadi. Perasaan girang mendorong penulis terus menghasilkan karya-karya yang menarik.

Oleh karena itu, tulis menulis tidak akan memiliki arti bila penulis mengabaikan keberadaan pernyataan tesis. Mengabaikan pernyataan tesis, berarti penulis itu menghilangkan kompas menulis. Dia akan melalui rimba tulisan secara berputar-putar. Lebih parah lagi, dia tidak dapat berkonsentrasi penuh. Hal ini terjadi karena dia mengalami kelelahan dengan kehilangan kompas menulis. Selain itu, pencarian data tidak dapat dilakukan secara mudah. Semua hal ingin dimasukkan. Paling parah, tanpa pedoman berarti dia akan malas menyelesaikan tulisan itu secepat-cepatnya. Yang lebih parah lagi bahkan dia tidak menyelesaikan tulisan itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar